Rabu, 23 Maret 2016

Pemeliharaan Tanaman Belum Menghasilkan (TBM) Karet : PEMUPUKAN


Perencanaan Pemeliharaan merupakan suatu rencana kegiatan yang dibuat dan disusun  pada tingkat afdeling atau divisi melibatkan asisten dan para mandor setelah itu di rekomendasikan di tingkat site manajer selanjutnya di kirim ke pusat untuk mendapatkan persetujuan. perencanaan dilakukan agar pelaksanaan pemeliharaan dapat berjalan sesuai dengan ketetapan, guna mencapai tujuan yang efesien dan efektif. 
Kegiatan pemeliharaan tanaman belum menghasilkan antara lain pemupukan, penyiangan, wiwilan, pengendalian hama dan penyakit.

Tabel 1. Kriteria Masa TBM Berdasarkan Usia Setelah Tanam
Usia
Keterangan
≤ 12 Bulan
TBM 1
13 Bulan - 24 Bulan
TBM 2
25 Bulan - 36 Bulan
TBM 3
37 Bulan - 48 Bulan
TBM 4
49 Bulan - 60 Bulan
TBM 5

Pemupukan
Pemupukan bertujuan untuk menjaga dan mencukupi unsur hara dan tanah sehingga mampu mendukung pertumbuhan dan potensi produksi tanaman. Jenis pupuk yang digunakan dalam pengelolaan perkebunan karet antara lain adalah pupuk kimia dan pupuk organik.
Kegiatan pemupukan untuk seluruh tanaman karet baik tanaman belum menghasilkan maupun tanaman yang sudah menghasilkan. Penggunaan pupuk yang tepat dan sesuai akan mampu mengoptimalkan penggunaan pupuk dan memaksimalkan hasil yang diperoleh. Pada perkebunan besar dosis pemupukan dapat dilakukan dengan uji sampel tanah, dan daun sehingga dapat ditentukan jumlah pemupukan yang tepat untuk setiap tanaman.
Namun, pada perkebunan rakyat pemupukan didasarkan pada rutinitas dan kemampuan petani dalam melakukan pemupukan. Tidak bisa dipungkiri, setiap petani menentukan dosis pemupukan yang berbeda – beda untuk tanamannya. Hal ini terjadi karena tanaman karet yang ditanam beragam, dan kemampuan ekonomi itu sendiri. Tabel berikut dapat dijadikan pedoman bagi petani dalam menentukan dosis pemupukan pada tanaman karetnya.
Dosis pemupukan dapat dilihat pada tabel berikut:
Tabel 2: Dosis Pemupukan  Tanaman Karet
Umur

Bulan Setelah Tanam
Urea
Rock Phosphate
SP 36
KCL
Kieserite
LCC (Legume Cover Crop)

300 kg/Ha




                              ................. gr/pohon.............
Lobang Tanam (Pit Hole)

500



1 Thn
2
25




4
25

100
25
25
6
50


50

9
75

100
75
50
12
100




Jumlah
275

200
150
75
2 Thn
15
75

100
100
25
18
75

100
100
50
22
100




Jumlah
250

200
200
75
26
125

200
200
100
3 Thn
32
125





Jumlah
250

200
200
100
4 Thn
38
150

250
250
100
44
150




Jumlah
300

250
250
100
5 Thn
Tergantung Hasil Analisa Daun



Tidak ada komentar:

Posting Komentar